header coretan ibu kiya

What's Wrong with Secretary Kim? : Drama Komedi Sarat Makna

10 komentar
Drama Korea
WSK versi drama vs webtoon

Drama Korea yang sukses membuat Ibu Kiya ngakak so hard. Seriously!

Sebenarnya cerita yang diangkat sangat sederhana, mengenai kisah cinta bos ternarsis di dunia dengan sekretaris cantiknya. Yang membuat ibu Kiya tertarik sama drakor ini adalah protes para netizen mengenai sosok Park Seo Joon sebagai lead male-nya, karena dianggap tidak sesuai dengan versi webtoon. Kriikk … kriikk …

Wajar sih Mak, kalau sudah terlanjur lihat versi webtoon terlebih dahulu, pastilah imajinasi kita sudah berkelana luar biasa lepasnya. Daaan, akhirnya Ibu Kiya pun ngikutin versi webtoon, sekaligus drakornya. Meskipun, di webtoon cuma baca gambar. Ya iyalah, teks nya hangeul semua. Mana biasa Ibu Kiya baca. Wakakaaa …. Sok banget kan gueh?

back to sinopsis. 😆

Kim Miso (Park Min Young) -selanjutnya saya sebut Kim biseo, adalah wanita muda yang cantik jelita, dan luar biasa sekseh. Dialah satu-satunya sekretaris yang mampu bertahan selama 9 tahun menemani wakil presiden Lee Young Joon (Park Seo Joon). Seorang pimpinan perusahaan Yumyung Group yang sangat narsis, super pintar (sampai ikut kelas akselerasi), kaya raya, dan terkenal dingin terhadap wanita. Menurut cerita, satu-satunya wanita yang bisa dekat dan bersentuhan dengannya hanya Kim biseo.

Mendadak Kim biseo mengajukan pengunduran diri, dengan alasan ingin menikmati hidupnya sendiri. Jadi, selama ini Kim biseo tuh kerja keras tanpa kenal lelah, bagaikan quda, demi kesejahteraan hidup kedua kakaknya, dan melunasi semua utang ayahnya. Sampai-sampai dia tidak pernah jalan-jalan, apalagi berkencan. Sementara usianya sudah semakin matang, dan teman-temannya sudah berkeluarga semua. Huhuhuuu … kasihan ye, Mak.

Mr. Lee pun shock. Dia selama ini terlalu nyaman dengan segala bantuan Kim biseo. Bahkan, ia mengira, gaji besar yang diberikan pada Kim biseo akan membuatnya bertahan seumur hidup di sampingnya. Gila banget kan Mak, jalan pikiran Mas Lee ini. Mana ada wanita yang mau hidup dalam tekanan batin seumur hidup meski gajinya besar sekalipun. Yang dibutuhkan wanita itu cinta. Mhuahahaaa ….

Karena kepintarannya, Mr. Lee mengerahkan segala cara untuk membatalkan keinginan Kim biseo. Setelah tahu kalau Kim biseo ingin menjalani kehidupan normal, menikah, dan punya anak seperti teman-temannya, tanpa banyak pikir Mr. Lee pun melamarnya. Daaan, langsung ditolak. (Duh, coba gueh yang dilamar Bang) #ups ✌

Mr. Lee tak kehabisan akal, dia pun menjalankan rencana ‘blockbuster’. Ia melakukan segala upaya untuk membuat Kim biseo terpukau oleh pesonanya, sampai-sampai standar penilaiannya terhadap lelaki tidak bisa lebih rendah dari Mr. Lee. Jelas saja berhasil. Mana ada yang bisa menyaingi Mr. Lee dengan kekayaan dan ketampanan nomor wahid itu, Mak.

Di sisi lain, keduanya ternyata menyimpan kenangan kelam mengenai penculikan yang terjadi saat kecil. Konflik pun semakin menjadi saat kakak Mr. Lee, yang bernama Lee Sung Yeon (Lee Tae Hwan) kembali dari perantauan dan jatuh hati pada Kim biseo. (Duh dek, senengnya jadi Kim biseo) 😍😍😍

Nah, sesuai genrenya, komedi romantis. Yang bikin drakor ini jadi magnet itu, kelucuan-kelucuan yang diciptakan oleh pemainnya. Gambaran kekonyolan pria paling narsis, yang berusaha menunjukkan rasa sukanya tanpa merendahkan martabatnya. Belum lagi cast lain yang membuat cerita di drama ini makin rusuh dan bikin ngakak guling-guling.

Ada sosok-sosok unik yang melengkapi cerita dalam drama ini. Gwi Nam, karyawan perusahaan yang jadi idola karena tampan, dan terkenal pandai. Ternyata ia merahasiakan kehidupan sebenarnya dari semua orang. Meski gajinya besar, ia sangat irit dalam segala hal. Ia rela tinggal di atap gedung apartemen, makan seadanya, dan pakaian kerjanya pun cuma satu saja. What? Kira-kira bikin melted apa malah ilfil ya. Hihihiiii ….

Ada juga sosok Bu Bong, karyawan dengan penampilan nyentrik dan ekspresi yang menarik. Paling lucu di antara mereka yang lucu adalah Yooshik. Sahabat Young Joon yang menjadi anak buahnya. Dia selalu mengeluarkan ide-ide aneh, bahkan hanya dengan ekspresi saja sukses membuat terpingkal-pingkal.

Dibalik kelucuan dan keromantisan yang disajikan, ada pesan moral mendalam dari drama ini. Dari Kim biseo kita belajar arti kerja keras, kesungguhan, dan pentingnya mencintai, serta meluangkan waktu untuk kebahagiaan diri sendiri.

Dari Mr. Lee kita belajar artinya berkorban demi keluarga, tentang pentingnya kejujuran sepahit apapun itu, tentang pentingnya membagi beban penderitaan dengan orang yang dipercaya, dan tentang arti memaafkan.

Dari orang tua Mr. Lee kita belajar untuk peduli pada anak, memahami perasaan anak. Belajar untuk tidak memperlakukan semua anak tanpa perbedaan (meski praktiknya sulit), dan belajar mengakui kesalahan meski terlambat.

Dari Lee Sung Yeon kita belajar pentingnya mengetahui dan mengatasi sibling rivalry sejak dini agar tidak meninggalkan luka yang membekas hingga dewasa.

Ahhh … kalau diminta merinci satu persatu, banyak banget pelajaran parentingnya, Mak. Drakor ini wajib ditonton oleh orang tua, maupun singelillah usia 17+.

Meski banyak tertawa tetapi banyak pelajaran berharga di dalamnya. 😉

***
Judul : What's Wrong with Secretary Kim
Judul lain : Kimbiseoga wae Geureolkka, Why Secretary Kim, Why would Secretary Kim do that
Genre : Komedi Romantis
Negara : Korea Selatan
Jumlah Episode : 16
Periode Tayang : 6 Juni - 26 Juli 2018
Jadwal Tayang : Rabu, dan Kamis; pukul 21.30 KST
Stasiun : TvN
Durasi Tayang : 1 jam 5 menit
Rating : 8.8/ 10

Sebuah drama Korea yang diangkat dari novel Why Secretary Kim karya Jung Kyung Yoon, diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama.
___

Pemain :
👸Park Min Young sebagai Kim Mi So
👮Park Seo Joon sebagai Lee Young Joon/ Lee Sung Hyun
👨 Lee Tae Hwan sebagai Lee Sung Yeon (kakak Young Joon)

Pemain Pendukung :
👩Kim Hye Ok sebagai Ibu Choi (Ibunya Young Joon)
👨Kim Byung Ok sebagai Ketua Lee (Ayahnya Young Joon)
👨Kang Ki Young sebagai Park Yoo Shik (sahabat dan rekan kerja Young Joon)
👩Pyo Ye Jin sebagai Kim Ji Ah
👨Hwang Chan Sung sebagai Go Gwi Nam
👩Hwang Bo Ra sebagai Bong Se Ra
👨Kang Hong Suk sebagai Yang Cheol
👩Kim Ye Woon sebagai Sul Ma Eum
👨Lee Yoo Joon sebagai Jung Chi In
👨Kim Jung Woon sebagai Park Joon Hwan
👩Lee Jung Min sebagai Lee Yeong Ok
👩Baek Eun Hye sebagai Kim Pil Nam (kakak tertua Miso)
👩Heo Soon Mi sebagai Kim Mal Hee (kakak kedua Miso)
👩Hong Ji Yoon sebagai Oh Ji Ran
👦Moon Woo Jin sebagai Lee Sung Hyun/ Lee Young Joon muda
👧Kim Ji Yoo sebagai Miso muda
👨Lee Min Ki sebagai ayah Miso (cameo)
👩Jung So Min sebagai ibu Miso (cameo)

Sutradara : Park Joon Hwa
Penulis skenario : Baek Sun Woo, dan Choi Bo Rim

Selamat menonton. 🤗

*Tulisan ini diikutsertakan dalam challenge ODOP batch 6 www.komunitasodop.blogspot.com

#komunitasonedayonepost
#ODOP_6
Nining Purwanti
Selamat datang di blog Ibu Kiya. Ibu pembelajar yang suka baca, kulineran, jalan-jalan, dan nonton drama Korea. Selamat menikmati kumpulan coretan ibu Kiya, semoga ada manfaat yang didapat ya. ��

Related Posts

10 komentar

  1. Balasan
    1. Ayo selesaikan Mama Mahira, gak nyesel wes. #kompor. 😆😘😘😘

      Hapus
  2. Aku udah selesae nonton wkwk... happy ending.. aku lumayan update drakor 😁😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ih, keren. Bisa bertukar informasi drama on going nih. Seruuu ... 😆

      Hapus
  3. aku cuma suka drama korea kerajaan :D

    BalasHapus
    Balasan

    1. Cobain genre, dan setting yang lain dong mama Agha sayang. 😍😍😍

      Hapus
  4. Wah ini to drakor yg lagi happening dikalangan mamak pecinta drakor
    Aku belum nonton 😅😅

    BalasHapus
  5. Terima kasih, sudah berkunjung. 🙏😊

    BalasHapus
  6. Jadi penasaran mau nonton..

    BalasHapus

Posting Komentar